-->

Cara Mengatur Jumlah Postingan di Next Page atau Halaman Selanjutnya

Halo Tekners, dambaan seorang blogger adalah membuat blognya semenarik dan sebagus mungkin, banyak yang memberi widget- widget keren, ada pula yang menata blognya agar enak dilihat, saya sendiri sangat menyukai mengedit- edit tampilan blog saya, entah mengapa saya suka saja, mungkin karna before afternya ya.. hehe.

Saat itu iseng- iseng saya membuka blog saya, tentunya yang muncul pasti Homepagenya (halaman utama/ page 1) sayapun membuka halaman kedua (next) tak disangka ada kejanggalan yang membuat saya sedikit jengkel hehe.
Pasalnya, saat saya mengklik halaman kedua hanya muncul 6 artikel, padahal dihome page ada 7 artikel, tentu saya ingin membuatnya sama agar enak dipandang.

Setelah googling sana googling sini, saya tetap tidak menemukan tutorial yang cocok, setelah agak lama mencari kesana kemari, akhirnya ketemu, nah saya akan membagikan caranya yang benar untuk kalian tekners, simak tutorial JalanTekno dibawah.


Cara Mengatur Jumlah Postingan 

Saya akan memberikan 2 tutorial yaitu, mengatur jumlah postingan homepage dan Nextpage, silahkan membaca

Cara Mengatur Jumlah Postingan Halaman Homepage

1. Buka dashboard blogger kalian

2. Klik Setting, maka akan muncul beberapa sub menu (drop down)

3. Pilih "Postingan, Komentar dan Berbagi" seperti gambar dibawah.


Cara Mengatur Jumlah Postingan di Next Page atau Halaman Selanjutnya


4. Lihat yang saya tandai dengan warna merah, pada "tampilkan sebanyak mungkin" silahkan kalian ubah sesuai keinginan kalian, jika kamu mengetik 5 maka akan muncul 5 postingan pada homepage kamu, dan seterusnya dan jangan lupa untuk mengklik simpan setelan dikanan atas setelah mengubah settingan blog kamu. 


5. Nah silahkan kamu refresh homepage kamu :)

Cara Mengatur Jumlah Postingan Next Page (Halaman Selanjutnya)

1. Silahkan buka dashboard blogger kamu

2. Pilih "Tema" dan pilih "Edit HTML"

3. Lalu tekan ctrl+f untuk memunculkan menu search, lalu ketik "perpage" seperti gambar dibawah, lalu ubah nomornya (digambar bernomor 6) yang mana berarti halaman kedua, ketiga dan seterusnya pada blog saya muncul 6 postingan, silahkan kalian ubah sesuai keinginan kalian.

Cara Mengatur Jumlah Postingan di Next Page atau Halaman Selanjutnya

Bagi yang mencari perpage tetapi tidak ada, coba cari "var pageCount", jika masih tidak ada coba cari "var postperpage" seharusnya dari 3 itu, blog kamu pasti mempunyai salah satunya.

4. Jika sudah silahkan klik "simpan tema"

Nah masalah kalian sudah teratasi kan? semoga bermanfaat.


Have a nice day, share artikel ini ya dan jangan lupa untuk melihat artikel menarik lainnya dibawah.

0 Response to "Cara Mengatur Jumlah Postingan di Next Page atau Halaman Selanjutnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

b

c

Iklan Bawah Artikel