Cara Mengatasi Error Permalink Karakter tidak valid [:,/] Pada Tautan Permanen Blog
Februari 19, 2018
Add Comment
Halo Tekners, kalian tidak salah tempat kalau masuk ke blog saya ini. Yap, sesuai judul, saya akan membahas error Permalink/ Tautan Permanen pada blog, lebih tepatnya error seperti ini: "Karakter tidak valid [:,/]". Kalian sudah lihat gambar diatas kan? kira-kira seperti itu errornya. Itu yang akan kita bahas, happy reading :)
Jadi gini, waktu itu saya baru membeli domain yang sebelumnya hatech4u.blogspot.co.id saya ubah menjadi seperti sekarang yaitu Jalantekno.com (Domain TLD). Tentu dengan tujuan SEO blog, habis ganti domain, seperti biasa saya ingin mengupdate artikel di blog saya ini.
Setelah selesai menulis paragraf demi paragraf, kata demi kata, akhirnya artikel saya selesai ditulis, lalu seperti biasa saya menambahkan deskripsi penelusuran agar orang lebih tertarik masuk ke blog saya.
Dan tentu tidak lupa juga saya untuk mengedit Tautan permanen atau sering disebut Permalink (permanen link) dengan tujuan SEO blog juga tentunya. Nah masalah pun muncul yaitu munculnya notif error seperti gambar header diatas yang bertuliskan "Karakter tidak valid [:,/]", sayapun bingung dan sempat bertanya kesana kemari bahkan digoogle pun tidak ada solusinya!
Akhirnya setelah mencari-cari kesalahan, munculah titik terang pada masalah ini, yaitu dengan cara : Jangan menambahkan/input nama domain blog kalian (http://jalantekno.com/error-bla-bla.html) seperti gambar beikut :
Lalu gimana dong yang bener? gampang gan, ternyata masalahnya itu sepele, jadi gini masukan saja seperti ini (error-bla-bla) jadi tidak pake domain seperti http://jalantekno.com/blabla, contohnya lihat gambar dibawah ini, dan klik selesai maka masalah error tersebut sudah teratasi:
Dengan mengikuti cara diatas saya jamin tidak akan muncul notifikasi error seperti tadi, karna itulah cara yang benar dalam mengedit Tautan Permanen/ Permalink tersebut, sekarang kalian sudah paham kan? sekarang kalian tidak perlu bingung lagi saat menjumpai masalah ini.
Jika ada pertanyaan silahkan ketikan dikolom komentar dibawah, Admin akan menjawab jika ada waktu luang.
Have a nice day, semoga bermanfaat. Share artikel ini jika berguna ya.
0 Response to "Cara Mengatasi Error Permalink Karakter tidak valid [:,/] Pada Tautan Permanen Blog"
Posting Komentar